Prabowo Minta Maaf karena Peserta Kampanye Akbar Melebihi Prediksi

by -130 Views
Prabowo Minta Maaf karena Peserta Kampanye Akbar Melebihi Prediksi

Jakarta, CNBC Indonesia – Pasangan calon presiden dan calon wakil presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mengadakan kampanye terakhir di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, hari ini (10/2/2024).

Acara kampanye akbar yang diadakan pada pukul 14.00 WIB dibuka langsung oleh Prabowo Subianto. Dalam sambutannya, Prabowo mengucapkan terimakasih kepada para relawan dan pendukungnya yang telah hadir dengan sabar.

“Saudara-saudara, terimakasih karena telah hadir dengan sabar dan semangat. Gemuruh datang berbondong-bondong datang kesini. Luar biasa. Terimakasih. Saya bersama saudara Gibran dan Koalisi Indonesia Maju menyampaikan penghargaan tertinggi kepada saudara sekalian,” kata Prabowo dalam sambutannya, Sabtu (10/2).

Sontak pidatonya juga disambut meriah oleh para pendukungnya. Bahkan beberapa kali, Prabowo meminta para panitia untuk memberikan minuman bagi para masyarakat yang kehausan.

“Minta maaf karena prediksi yang hadir 200 ribu namun ternyata 600 ribu orang yang hadir,” kata Prabowo.

GBK terlihat dipadati peserta kampanye akbar. Hari ini adalah kesempatan terakhir bagi pasangan calon presiden dan calon wakil presiden untuk meraup suara lewat kampanye.

Stadion Gelora Bung Karno (GBK) memiliki luas 66,6 hektare dengan kapasitas hingga 82 ribu orang. Dibangun pada tahun 1960, GBK menjadi salah satu peninggalan terbesar era Presiden Soekarno.