WIKA Bagi-bagi Paket Sembako di Area Proyek SPAM Jatiluhur

by -147 Views
WIKA Bagi-bagi Paket Sembako di Area Proyek SPAM Jatiluhur

PT Wijaya Karya (Persero) Tbk (WIKA) memulai tahun 2024 dengan membagikan 200 paket sembako kepada kaum duafa. Pembagian sembako dilakukan untuk masyarakat yang tinggal di sekitar proyek Rancang Bangun SPAM Jatiluhur di Bekasi Timur, Jawa Barat.

Direktur Utama WIKA Agung Budi Waskito mengatakan penyaluran sembako ini juga sebagai bentuk kepedulian sosial Perseroan kepada masyarakat sekitar yang selalu mendukung kegiatan pembangunan proyek WIKA.

“WIKA mengapresiasi dukungan yang selalu ditunjukkan oleh masyarakat terhadap aktivitas pembangunan proyek. Semoga pembangunan SPAM Jatiluhur berjalan lancar dan memberikan manfaat bagi kita semua,” ungkapnya seperti dikutip dari keterangan tertulis, Rabu (3/1/2024).

Pembangunan proyek SPAM Regional Jatiluhur dilakukan oleh WIKA bersama PT Jaya Konstruksi Manggala Pratama Tbk dan PT Tirta Gemah Ripah. Proyek ini akan menghasilkan aliran air bersih dengan kapasitas 4.750 liter per detik untuk masyarakat DKI Jakarta dan sekitarnya.

Rinciannya, DKI Jakarta mendapat air sebanyak 4.000 liter per detik, Karawang 350 liter per detik, Kota Bekasi 300 liter per detik, dan Kabupaten Bekasi 100 liter per detik.